Warga Tionghoa Rupat Dumai Nyatakan Mantab Dukung dan Memenangkan Paisal-Sugiyarto

SCN | DUMAI - Ribuan warga tiong hoa Rupat kota Dumai, Minggu (10/11/2024) menyatakan sikap dukung pasangan H Paisal-Sugiyarto sebagai walikota dan wakil walikota periode 2025-2030.

Dalam pernyataan sikap dukungan, cawako Dumai H Paisal SKM, Mars turut berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan dan program berkhidmat.



“Hari ini kami dari warga tiong hoa rupat kota Dumai, menyatakan sikap untuk mendukung H Paisal dan Sugiyarto sebagai walikota dan wakil walikota periode 2025-2030,” ujar Apeng wakil ketua persaudaraan warga tiong hoa rupat Dumai saat membacakan pernyataan sikap.

Turut hadir dalam kesempatan ini pengurus dan warga tiong hoa rupat kota Dumai, para relawan dan pendukung paslon nomor urut 3.

Zainal Abidin, selaku pembina menyatakan bahwa seluruh warga Tiong Hoa Rupat Dumai diharapkan bisa mengajak sanak dan saudara untuk memilih Paisal-Sugiyarto pada 27 November mendatang.

“Beliau berhasil menjadi walikota bagi seluruh suku dan agama di Kota Dumai. Ini sebagai keutuhan kita berbangsa dan bernegara, untuk itu kami harap ajak sanak saudara memilih Paisal-Sugiyarto pada 27 November mendatang,” harapnya.

Sementara H Paisal SKM, Mars dalam orasinya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan peran serta warga tiong hoa rupat kota Dumai terhadap pembangunan di Kota Dumai.

“Kami berkomitmen akan menata Dumai menjadi lebih baik, lima tahun bukan waktu yang panjang. Namun apa yang kita kerjakan nanti akan dirasakan anak cucu kita kelak,” ucapnya.

Pembangunan yang terus digesa juga sebagai persiapa untuk menjadi ibu kota Riau Pesisir. Hal itu mengingat Dumai memiliki berbagai fasilitas transportasi baik udara, darat dan laut.

“Kesehatan sudah baik, pendidikan sudah baik. Kedepan kita akan mewujudkan pembangunan untuk menggesa persiapan Dumai menjadi ibu kota provinsi Riau Pesisir,” pungkasnya.(ril)
Sumber:Dumaiposnews

Tags :Politik
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait